Rockers,, Pentolan dan drummer dari band heavy metal asal Jepang yang berdiri sejak 1982, X Japan, Yoshiki, dikabarkan bakal merilis album solo berjudul ‘Yoshiki Classical’.

Rencananya album solo ini bakal dirilis 25 September mendatang, di seluruh dunia. Seperti dilansir Loudwire, album solo itu adalah sebuah album klasik yang dikerjakan bersama dengan produser The Beatles, Sir George Martin, yang membantunya menciptakan musik soundscape di pianonya serta nuansa orkestra simfoni.


Selain dengan Sir George Martin, album solo klasik Yoshiki ini juga diramaikan oleh London Philharmonic Orchestra, the Tokyo City Philharmonic Symphony dan the Quartet San Francisco.

Beberapa waktu yang lalu, Yoshiki telah merilis singel pertama dari ‘Yoshiki Classical’, yaitu ‘Miracle’, lewat akun Soundcloudnya. Sedangkan untuk albumnya sendiri nanti bakal berisi 11 lagu. Berikut ini detailnya :

01. Miracle
02. Seize The Light
03. Golden Globe Theme
04. Tears
05. Red Christmas
06. Rosa
07. Anniversary
08. Forever Love
09. I’ll Be Your Love
10. Amethyst
11. Golden Globe Theme

(E.A)

Categories: ,

    Pasang Iklan Disini

    Call/Sms : 082371623113 [Erie Andika]

    Rock_Machines Online Radio

    Sorry this site have a flash based native radio and needed adobe flash 10+ support.
    Download Flash here.